Beranda Atraksi Wisata 5 Tempat Rekomendasi untuk Ngabuburit di Bandung

5 Tempat Rekomendasi untuk Ngabuburit di Bandung

Taman Balai Kota Bandung

Ada satu kebiasaan yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia untuk menunggu waktu berbuka puasa. Kebiasaan tersebut dikenal dengan istilah ngabuburit. Hal ini dilakukan untuk berbagi cerita dan canda tawa dengan kerabat agar waktu berpuasa dapat terasa lebih cepat. Di Kota Kembang ini terdapat banyak sekali tempat yang bisa dijadikan sebagai tempat ngabuburit. Berikut ini kami mencoba merangkumnya ke dalam 5 tempat asik untuk ngabuburit di Kota Bandung.

  1. TAMAN BALAI KOTA

Bukan hanya menjadi pusat pemerintahan Kota Bandung, Balai Kota Bandung ternyata juga menjadi tujuan masyarakat untuk ngabuburit di bulan Ramadan. Anda juga bisa melihat banyak komunitas yang ada di Kota Kembang beraktivitas di sini. Cocok untuk anak, Taman Balai Kota juga menyediakan kolam renang dangkal yang cocok untuk tempat bermain anak, lalu ada juga playground, serta juga beberapa kandang hewan untuk dikunjungi. Tidak hanya itu, dengan berjalan sedikit dari Taman Balai Kota, Anda bisa mengunjungi Taman Sejarah dan juga Taman Vanda.

Taman Badak dan Taman Dewi Sartika Bandung Kini Tampil dengan Wajah baru

  1. ALUN-ALUN KOTA BANDUNG

Setelah dipercantik dan direnovasi, Alun-Alun Kota Bandung menjadi tujuan masyarakat untuk bersantai dan menikmati waktu bersama orang terdekat. Alun-Alun pun tempat yang ramah untuk anak-anak karena disediakannya permainan untuk anak. Karena letaknya yang persis berada di depan Masjid Raya Bandung, tidak perlu khawatir untuk tertinggal salat Maghrib sehabis berbuka puasa. Jangan lupa pula kalau di sekelilingnya penuh dengan penjual makanan mulai dari berbagai jenis kue, batagor, bakso, dan jenis makanan lainnya. Dengan akses angkutan umum yang mudah, biaya masuk yang gratis, dan juga dekat dengan pusat wisata belanja, Anda tidak perlu ragu untuk ngabuburit di tempat ini.

Baca juga: Alun-Alun Bandung dan Wajah Barunya

  1. BABAKAN SILIWANGI

Menjadi salah satu ruang terbuka hijau yang ada di Bandung, Babakan Siliwangi telah menjadi tempat wisata hemat yang disukai oleh masyarakat. Anda bisa menikmati sore di Babakan Siliwangi sambil berjalan-jalan. Karena lokasinya yang ada di tengah hutan, suasana di Babakan Siliwangi ini sangatlah sejuk. Tidak lupa, di dekat Babakan Siliwangi ini pun banyak terdapat penjual makanan ringan yang bisa menemani waktu berbuka puasa Anda.

Menyusuri Forest Walk Hutan Kota Babakan Siliwangi Bandung

  1. JALAN BRAGA

Jalan ini merupakan jalan yang terkenal dan ikonik di Bandung. Anda bisa menikmati suasana nostalgia ketika di daerah Braga karena banyaknya bangunan heritage indah di sekitar sana. Selain suasananya, Anda bisa berfoto dengan leluasa, karena di jalan ini banyak spot foto bagus yang bisa Anda coba. Braga juga dikelilingi banyak tempat makan yang tidak kalah menarik, lho.

 

  1. LAPANGAN GASIBU

Bagi Anda yang ingin ngabuburit sekaligus berolahraga, Lapangan Gasibu bisa menjadi tujuan Anda. Lapangan yang berada di seberang Gedung Sate ini sekarang telah direnovasi sehingga sangat nyaman bagi masyarakat yang ingin berolahraga atau hanya ingin duduk santai menikmati suasana di Kota Bandung. Tempatnya yang ada di pusat kota, membuat Lapangan gasibu dikelilingi pusat kuliner yang ada di Bandung. Anda bisa memilih berbagai tempat makan untuk berbuka puasa, seperti di Jalan Cisangkuy, dan Jalan Dipatiukur.