Beranda Panduan Wisata One-Day Self-Guided Tour #1: Skenario Wisata Heritage Sehari di Bandung

One-Day Self-Guided Tour #1: Skenario Wisata Heritage Sehari di Bandung

Self-Guided Tour #001

Di tengah kencangnya berita tentang Kereta Cepat, sebagian masyarakat masih setia menggunakan kereta api karena titik pemberhentian yang nyaman, dan ketepatan waktu yang tinggi, serta pelayanan yang cukup memuaskan. (Image: kai.id)

YourBandung – Panduan berwisata mandiri atau self-guided tour ini dirancang untuk mereka yang sangat merindukan wisata urban di Kota Bandung tanpa menggunakan jasa pemandu wisata. Argumen apapun yang mengarahkan pada self-guided tour ini, kami sediakan satu skenario dimana Anda diasumsikan datang dari Jakarta. Namun bila Anda datang dari kota lain, self-guided tour ini masih dapat dimanfaatkan dalam konteks tertentu sesuai selera dan kecocokan Anda. Silakan diikuti dan nikmati Kota Bandung secara mandiri atau berkelompok.

Itinerary Panduan Wisata Mandiri/ Self-Guided Tour Bandung

Pagi: Sampai di Bandung menggunakan KAI Argo Parahyangan atau Kereta Cepat KCJB dan meneruskan dengan Feeder lalu tiba di Stasiun KA Bandung Kebon Kawung 

– Pagi hari, Anda tiba di Bandung dengan Kereta Api Argo Parahyangan setelah menikmati perjalanan nyaman dari Jakarta.. Anda bisa istirahat menambah sedikit waktu tidur di dalam kereta yang bergoyang seperti menimang kursi yang Anda duduki. Lalu Anda bisa minta dibangunkan untuk melihat pemandangan hijau perbukitan Kabupaten Purwakarta dan Kabupaten Bandung Barat saat kereta melintasi daerah pedesaan sebelum memasuki Bandung.

Pukul 09:00 – 12:30: Tema Heritage

– Dengan menggunakan kendaraan online, kunjungi Alun-alun Kota Bandung, salah satu kawasan heritage penuh ikon arsitektur art deco yang menakjubkan di Bandung. Anda dapat berjalan-jalan di sekitar gedung ini sambil memotret keindahannya.

– Selanjutnya, kunjungi halte Bus Bandros di tepi Selatan Alun-alun di depan Pendopo Kota Bandung. Naik Bus Bandros dengan tarif Rp 20.000 per orang per satu kali keliling Kota Bandung adalah hiburan penuh informasi dan menikmati sejarah yang ditampilkan tidak dengan cara yang membosankan. Ini akan menjadi salah satu perjalanan city tour Anda yang tak terlupakan.

– Sesampainya di titik semula, jelajahi Jalan Braga, jalan kuno yang terkenal dengan bangunan-bangunan peninggalan Belanda. Anda bisa berbelanja oleh-oleh atau sekadar menikmati atmosfernya yang klasik. Di sini bukan areanya kaum rebahan. Muda-mudi dan para senior bisa bersatu dalam kekaguman yang sama akan keindahan dan kehangatan suasana di kawasan heritage.

Jalan Braga merupakan satu kawasan daya tarik wisata heritage di Kota Bandung yang ramai diabadikan oleh wisatawan dan warga dari tahun ke tahun. (Image: disbudpar.bandung.go.id)

Pukul 12:30 – 13:30: Kuliner

– Makan siang di beberapa pilihan restoran atau cafe di Jalan Braga, mulai dari resto dengan harga yang cukup fantastis seperti Braga Permai dengan fine dining-nya, hingga cafe kekinian dan aman di dompet yang sangat banyak berjajar di jalan ini. Restoran lokal yang menawarkan hidangan Sunda autentik bisa Anda nikmati di Ceu Mar atau Saung Baraya.. Nikmati nasi timbel, ikan bakar, dan aneka lauk khas Sunda. Atau bila nuansa heritage ini memengaruhi Anda lebih dalam, coba makanan tempo doeloe di Sumber Hidangan yang menawarkan aneka roti zaman Belanda. 

 

Pukul 13:30 – 16:00: Relaksasi

– Kunjungi Sarae Hills World of Wonders di kawasan datarang tinggi Punclut, tempat di mana Anda dapat bersantai di antara lereng alam kaki Gunung Tangkuban Parahu. Di sini Anda dapat menikmati permaianan arsitektur yang dirancang seolah mengambil daya tarik wisata dunia ke kawasan Bandung. Jangan lupa mengambil sebanyak-banyaknya foto saat di sini untuk Anda posting di Instagram dan unggah menggunakan hashtag #YourBandung agar kami bisa membagikan keceriaan bersama Anda.

Baca juga: Sarae Hills (Nomor 5) dan Daya Tarik Lainnya di Sekitar Bandung

Pukul 16:30 – 18:00: Belanja

– Melanjutkan perjalanan ke Jalan Riau, yang terkenal dengan factory outlet yang menawarkan pakaian dan barang-barang berkualitas dengan harga terjangkau. Belanja baju, sepatu, atau aksesoris di sini.Kawasan paling hingar bingar dengan produk berkualitas biasanya ditemukan di The Heritage Jl. Riau atau Uniqlo yang berada di kawasan yang sama. Mampir ke Family 3 Second atau juga ke berbagai distro mungil yang menawarkan busana kelas boutique yang berkualitas. 

 

Pukul 18:00 – 20:00: Kuliner Lanjutan

– Nikmati makan malam di Sate Maulana Yusuf, restoran legendaris yang terkenal dengan sate kambingnya yang lezat. Juga, cobalah hidangan sate ayam dan sapi yang lezat di sekitaran Jalan Dago. Alternatif lainnya ialah Bancakan yang tak jauh dari Maulana Yusuf. Bancakan menawarkan kuliner gaya kampung Sunda dengan piring dan cangkir kaleng. Bisa juga Anda pilih makan malam di kawasan Sultan Agung yang juga masih di daerah yang sama, dimana Hay Hotel menawarkan hidangan lezatnya di My Kopi O! Trunojoyo.

Menggunakan kereta api masih sangat relevan apalagi kalau tidak ada target waktu yang dikejar. Berwisata nyaman menggunakan KAI. (Image: kai.id)

Pukul 20:30 – Kembali ke Jakarta

– Anda dapat kembali ke Stasiun Bandung dan naik kereta api Argo Parahyangan yang sama untuk kembali ke Jakarta. Nikmati perjalanan malam yang tenang sambil merenungkan pengalaman berharga di Bandung.

 

Semoga skenario self-guided tour ini dapat memuaskan Anda untuk mengenal Bandung dalam sehari.Skenario ini mencakup berbagai tema kunjungan, mulai dari heritage, kuliner, relaksasi, belanja, hingga pengalaman melihat keunikan lokal Bandung. Semoga perjalanan Anda menjadi kenangan tak terlupakan. ***