Beranda Budaya Daftar Perpustakaan Umum yang Ada di Bandung

Daftar Perpustakaan Umum yang Ada di Bandung

Perpustakaan DISPUSIP Bandung

Liburan di Bandung tak melulu harus dihabiskan dengan  wisata alam ataupun berbelanja, perpustakaan juga dapat menjadi objek wisata yang tak kalah menarik untuk dikunjungi. Selain bisa menambah wawasan, membaca buku di perpustakaan bisa menjadi kegiatan belajar yang seru dan menyenangkan bersama kawan atau keluarga. Sebagai kota yang saat ini sedang gencar membudayakan kembali aktivitas literasi, tentu saja Bandung memiliki beberapa perpustakaan yang menarik untuk dikunjungi dan terbuka untuk masyarakat umum. Berikut ini adalah 5 perpustakaan umum di Bandung yang dapat Anda kunjungi.

1. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Bandung (DISPUSIP Bandung)

Dikelola oleh pemerintah Kota Bandung, perpustakaan umum ini menyediakan berbagai macam jenis buku, seperti buku fiski, non-fiksi, referensi, koran, majalah, dan terbitan. Buku yang tersedia, sangat banyak hingga mencapai ribuan judul. Selain menyediakan ruang baca umum, DISPUSIP Bandung juga memiliki ruang baca khusus TK dan SD dengan desain ruangan ramah anak. Salah satu fasilitas yang menarik dari perpustakaan umum ini adalah ruang baca Pustaka Ki Sunda (Pojok Sunda), yaitu perpustakaan khusus buku-buku Sunda yang sengaja dihadirkan untuk mengenalkan dan melestarikan kebudayaan Sunda.

Alamat            : Jl. Seram No. 2
Buka               : Senin – Jumat (08.00 – 15.00) & Sabtu (08.00 – 12.00)
Situs Resmi      : http://dispusip.bandung.go.id/

2. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Prov. Jawa Barat (DISPUSIPDA Jabar)

Meskipun terletak agak di ujung Kota Bandung, DISPUSIPDA Jabar menjadi salah satu perpustakaan umum yang wajib untuk dikunjungi bagi Anda yang gemar berliterasi. Pasalnya, koleksi buku di perpustakaan umum daerah ini tergolong lengkap dengan jumlah judul buku mencapai hingga ratusan ribu. Perpustakaan yang terdiri dari empat lantai ini memiliki beberapa ruang baca yang disesuaikan dengan jenis bukunya, seperti ruang baca anak, dewasa, dan remaja. Selain itu, ada ruangan menarik lainnya yang dapat menambah wawasan seperti Hall of Fame, Bank Indonesia corner, dan Pojok Gubernur. Tersedia pula fasilitas yang dapat digunakan oleh seluruh pengunjung seperti drop box untuk mengembalikan buku secara mandiri hingga akses wi-fi.

Alamat            : Jl. Kawaluyaan Indah II No. 4, Soekarno Hatta, Bandung
Buka               : Senin – Jumat (08.00 – 20.00) & Sabtu (08.00 – 16.00)
Situs Resmi      : http://dispusipda.jabarprov.go.id/

3.  Perpustakaan Gasibu

Terletak di salah satu pojok Lapangan Gasibu, perpustakaan yang berdiri sejak tahun 2016 ini kerap kali dikunjungi oleh muda-mudi Bandung. Perpustakaan ini juga bersih dan sangat nyaman. Tak hanya sekedar menyediakan sofa dan kursi baca serta loker, perpustakaan ini turut menyediakan fasilitas berupa perangkat komputer dan akses internet yang dapat digunakan oleh pengunjung. Buku yang tersedia pun cukup beragam dengan jumlah koleksi mencapai 3.500 judul buku.

Alamat            : Lapangan Gasibu, Jl. Gazebo
Buka                : Senin – Jumat (09.00 – 18.00), Sabtu (09.00 – 16.00), Minggu (09.00 – 12.00)

Perpustakaan Gasibu

Baca juga: http://yourbandung.com/rekomendasi-tempat-jogging-yang-juga-asyik-buat-nongkrong-di-bandung/

4. Bale Pustaka

Lokasi perpustakaan Bale Pustaka ini terletak di dalam Gedung Pastoral Keuskupan Bandung. Koleksi buku yang tersedia di Bale Pustaka cukup beragam, mulai dari buku fiksi, non-fiksi, ilmu pengetahuan, majalah, buku berbahasa asing, hingga buku-buku langka. Tak hanya menyediakan buku, Bale Pustaka juga memiliki fasilitas ruang audiovisual dengan ratusan koleksi film yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Perpustakaan Bale Pustaka ini terbuka secara luas untuk umum dengan layanan keanggotaan yang dapat digunakan untuk meminjam buku dengan batas waktu maksimal peminjaman 2 minggu.

Alamat            : Jl. Jawa No. 6 (Komplek Keuskupan Bandung)
Buka               : Senin – Jumat (9.00 – 15.00)

Perpustakaan Gasibu

5. Perpustakaan Museum Konferensi Asia-Afrika

Jika berkunjung ke Museum Konferensi Asia-Afrika (MKAA), jangan lupa untuk mampir ke perpustakaannya. Masih berada di dalam gedung museum, perpustakaan MKAA terbuka untuk umum. Buku yang disediakan beragam seperti buku-buku yang berkaitan dengan KAA, majalah, koran, jurnal, hingga komik. Namun, koleksi buku mengenai Indonesia dengan negara anggota KAA, khususnya terkait politik dan diplomasi, lebih mendominasi rak perpustakaan. Sehingga perpustakaan ini dapat menjadi referensi bagi mahasiwa yang mengambil studi bidang politik atau hubungan iternasional. Sementara itu, terdapat juga fasilitas menarik dari perpustakaan ini, yakni tersedianya Braille Corner atau Pojok Braille yang khusus disediakan untuk penyandang disabilitas netra. Buku-buku dengan tulisan Braille yang tersedia berjumlah ratusan judul dengan beragam jenis buku, salah satu adalah novel.

Alamat            : Jl. Asia Afrika No. 65 (Museum Konferensi Asia-Afrika)
Buka               : Selasa – Kamis (08.00 – 16.00), Jumat (14.00 – 16.00), Sabtu – Minggu (09.00 – 16.00)

Baca juga: 5 Library Cafe di Bandung yang Mesti Kamu Datangi

Perpustakaan Museum KAA