Beranda Atraksi Wisata Situ Datar, Danau Kecil di Tengah Perkebunan Teh Pangalengan

Situ Datar, Danau Kecil di Tengah Perkebunan Teh Pangalengan

Situ Datar di tengah-tengah Kebun Teh (foto: Aris Bronson)

Kawasan Bandung bagian selatan tepatnya di Pangalengan merupakan kawasan yang memiliki wanawisata alam yang sangat sejuk dan jauh dari area perkotaan sehingga nyaman dijadikan tempat berlibur dan refreshing dari penatnya polusi perkotaan. Beberapa wanawisata tersebut banyak diburu oleh para wisatawan, mulai dari Situ Cileunca, Cibolang Hot Spiring Water dan masih banyak yang lainnya.

Salah satu wanawisata baru yang berada di Pangalengan adalah Situ Ninah atau akrab disebut Situ Datar yang merupakan danau kecil di tengah Perkebunan PTPN VIII Pasir Malang, Pangalengan, Bandung. Sebenarnya Situ Datar dibuat pada tahun 1999, namun baru pada tahun 2019 inilah masyarakat dan pihak pengelola Situ Datar mencoba menggali potensi ekonomi dengan menjadikan Situ Datar sebagai tempat wisata.

Wanawisata Situ Datar yang masih Alami (foto: Aris Bronson)

Dulu, Kawasan Situ Datar belum dikelola dengan baik, sehingga masih tidak terawat dan tidak di kenal sebagai tempat wisata hingga dimanfaatkan oleh warga untuk memancing dan mencuci baju. Namun, kini Situ Datar telah di kelola dengan baik oleh Tokoh Masyarakat bekerjasama dengan pihak terkait, dan menjadikan Situ Datar sebagai wanawisata baru di Pangalengan.

Baca juga: Wisata Seru di Kampung Singkur Pangalengan

Berada di tengah perkebunan teh, membuat Situ Datar memiliki udara yang sejuk dan pemandangan yang asri. Situ ini terbentuk secara alami karena proses alam dengan luas danau kurang lebih 6 Hektar dan kedalaman 3 hingga 8 Meter, sehingga tidak disarankan untuk berenang di Situ tersebut. Saat ini Situ Datar telah menjadi wanawisata yang selalu didatangi para wisatawan, baik dari dalam maupun luar kota.

Fasilitas pada wanawisata Situ Datar (foto: Aris Bronson)

Bagi para wisatawan yang mengunjungi wanawisata Situ Datar, walaupun masih terbilang wanawisata baru, namun wanawisata ini memiliki wahana permainan yang dapat dinikmati, seperti Flying Fox, Kayuh Sepeda Danau. Mengenai fasilitasnya, para wisatawan tidak perlu khawatir, karena wanawisata Situ Datar memiliki fasilitas seperti toilet, mushola dan kantin-kantin.

Wanawisata Situ Datar juga memiliki spot foto untuk para pecinta fotografi dan selfie. Wanawisata ini buka mulai pukul 08.00-18.00 wib dengan tiket masuk Rp. 5.000,- perorangnya dan untuk sampai di Situ Datar butuh waktu 30 menit dari pusat kota Pangalengan.