Beranda Kuliner Mencicipi Berbagai Macam Kuliner Sunda Asli Tasikmalaya di Warung Sangu Nini Anteh...

Mencicipi Berbagai Macam Kuliner Sunda Asli Tasikmalaya di Warung Sangu Nini Anteh Bandung

Aneka menu Sunda di Warung Sangu Nini Anteh.

Bicara soal kuliner Indonesia yang beragam, tak lengkap rasanya bila belum mencoba kuliner Sunda asli Tasikmalaya. Perbedaannya terletak pada penggunaan bumbu-bumbu yang khas dalam pengolahannya. Bagi Anda yang ingin mencicipinya, tak usah jauh-jauh ke Tasikmalaya, karena di Bandung, terdapat restoran sunda asli Tasikmalaya yang dapat dikunjungi di Jl. Citarum No. 32 yaitu Warung Sangu Nini Anteh.

Suasana di dalam Warung Sangu Nini Anteh.

Sejak dibuka 11 januari 2019 lalu, Warung Sangu Nini Anteh menawarkan 120 menu kuliner sunda asli Tasikmalaya yang berbeda setiap harinya. Menu unik andalan yang dapat ditawarkan diantaranya adalah nasi tutug opak yang dibungkus daun pisang, jando, jengkol, cimplung dan beberapa menu lainnya dengan harga mulai dari Rp. 2000 – Rp. 45.000.Restoran sunda yang buka dari jam 09.30 pagi – 10.00 malam ini memiliki salah satu menu andalan, yaitu nila bakar spesial dari kampung Taraju Tasikmalaya dengan harga dari Rp. 25.000 – Rp. 40.000, tergantung dari ukuran. Selain menggunakan kecap dan bumbu khusus dalam proses pembakarannya, ikan nila ini juga diambil langsung dari Tasikmalaya sehingga menciptakan tekstur kering dan renyah yang berbeda dari ikan nila lainnya.

Nila Bakar ala Warung Sangu Nini Anteh.

Sama seperti restoran pertamanya di jalan Dewi Sartika No. 14 Tasikmalaya, Warung Sangu Nini Anteh cabang Kota Bandung ini juga memiliki gaya interior rumah dengan pola tradisional rumahan, sehingga pengunjung dapat membawa piring masing-masing dalam pengambilan makanan. Selain itu, untuk menambah kesan tradisional, Warung Sangu Nini Anteh pun dilengkapi berbagai koleksi barang antik dari tahun 1930an. Bagi Anda yang hendak menjajal rasa masakan dari Nini Anteh ini, ada promo menarik yang bisa dinikmati selama periode Februari-Maret 2019 ini. Khusus untuk pengunjung berusia 60 tahun ke atas, Nini Anteh memberikan diskon 15% dalam program Nyaah ka Kolot.