Beranda Berita Bandung Design Biennale 2021: EXCAVATE

Bandung Design Biennale 2021: EXCAVATE

Foto: @bandungdesignbiennale
Foto: @bandungdesignbiennale

Bandung Design Biennale [BDB] 2021 kembali diselenggarakan pada 5 November hingga 27 November 2021 dengan tema utama “Excavate: Mapping The Commons Across The Spectrum” dengan tujuan untuk menggali lebih dalam tentang bagaimana eksplorasi kreatif dapat dilakukan di luar bentuk pameran konvensional.

BDB kali ini yang akan merespon beragam gagasan, objek, serta praktik hasil penemuan ke dalam beberapa program dengan format showcase, discourse, dan public archive, dikuratori oleh Prananda L. Malasan [Design Science Researcher], Krishnamurti Suparka [Interdisciplinary Practitioner], dan Herry Sutresna [Designer].

BDB di tahun ini bermaksud untuk melengkapi serta menumbuhkan kembali panorama domestik dari ruang lingkup desain dengan memetakan ragam pelaku melalui penggalian gagasan/pemikiran, objek, serta praktik sebagai bentuk keberagaman nilai.

BDB’21 pada prosesnya akan melewati tahapan identifikasi, interaksi, serta partisipasi yang diharapkan secara bersama-sama mampu memunculkan alternatif pemikiran dan praktik, sekaligus memperkaya potensi dan solusi bagi masyarakat. Hal ini karena dalam sebuah proses ekskavasi, setiap temuan tentunya akan menjadi petunjuk atas keterlibatan serta kaitan setiap elemen, yaitu disiplin, pelaku, dan pengetahuan yang ada di dalamnya.

BDB’21 mengajak seluruh pelaku maupun publik secara umum untuk menyampaikan segala bentuk gagasan, objek, dan praktik, sebagai respon terhadap tema umum dalam bentuk showcase (pameran, instalasi, dll) maupun discourse (seminar, diskusi, dll), atau turut serta berkontribusi dalam proses pemetaan melalui submission berupa arsip publik (artefak/dokumentasi teks maupun foto) dari gagasan, objek, dan praktik dalam ekosistem kreatif Kota Bandung.

Terdapat 10 Kategori Ekskavasi di Bandung Design Biennale 2021, yaitu:

  • Circularity
  • Inclusivity
  • Rights & Social Empowerment
  • Printed Matter
  • Film & Photography
  • Spatiality
  • Gastronomy
  • Urban Explorations
  • The Everyday
  • The Music Scene
  • Curator Session
  • Featured Projects

Selain itu, digelar pula offline event selama BDB’21 berlangsung di beberapa venue di Kota Bandung:

1. Laswee Creative Jl. Laswi No. 1
2. Montrii House Setiabudhi Regency, Jl. Pirus B-38
3. The Hallway Space Pasar Kosambi, Kebon Pisang
4. Capdangu Jl. Tubagus Ismail VIII No. 45
5. Hi Jack Sandals Jl. Dahlia No. 1A
6. Blue Doors 2 Jl. Karang Tineung No. 9
7. Fablab Jl. Jendral Sudirman No. 399
8. Urbane Jl. Cigadung Raya Barat No. 5
9. Dendy & Darman Studio Jl. Kebon Bibit Tengah No. 11B
10. Baackyard Collective Jl. Ir. H. Juanda No. 356
11. HGL Coffee Jl. Ciliwung No. 14
12. Gelanggang Olah Rasa Jl. Bukit Pakar Utara No. 31
13. 107 Garage Room Jl. Ciumbuleuit No. 107
14. SLB Cicendo Jl. Cicendo No. 2
15. Kozi Marawa Jl. Kidang Panunjang No. 23
16. Kapital Space Jl. Ciburial No.23
17. Kilogram Coffee Jl. Karang Tinggal No. 24
18. UNKL347 HQ Jl. Trunojoyo No.4
19. Fragment Jl. Ir. H. Juanda No.23
20. Kala.Kini Nanti Jl. Sukajadi No. 131-139
21. Ruang Dini Jl. Anggrek No. 46
22. Grammars Jl. Cihapit No. 6
23. Gelora Space Jl. Braga 109

Jadwal BDB’21 selengkapnya dapat dilihat di https://bandungdesignbiennale.com.