Beranda Bandung Kota Bandung Summer Food Festival

Bandung Summer Food Festival

Di Indonesia, Bulan Agustus selain dikenal sebagai bulannya peringatan kemerdekaan Indonesia, Agustus juga menjadi pertengahan musim kemarau di negara tropis ini. Cuaca panas yang menyengat di bulan kemerdekaan makin membakar semangat kreativitas dalam berkarya di jaman modern ini. Di Balai Kota Bandung, 20 Agustus 2016 lalu, diadakan sebuah event festival makanan dengan tema Summer Food Festival.

Summer Food Festival ini menggunakan pelataran Balai Kota Bandung sebagai venue event dan berlangsung dari mulai pukul 9 pagi hingga pukul 7 malam. Acara ini juga dimeriahkan oleh berbagai penampilan musik, salah satunya musisi indie yang menjadi idola anak muda saat ini, yaitu Fiersa Besari.

Selain itu event Summer Food Festival ini juga menjadi sesuatu yang istimewa karena membawa misi untuk memperkenalkan wisata dan budaya berbagai negara dari Amerika Selatan dan Kepulauan Karibia. Lewat sejumlah booth yang berada di sebelah timur pelataran Balai Kota Bandung, beberapa kedutaan besar dari negara-negara latin tersebut mempresentasikan negaranya lewat dekorasi unik serta produk-produk yang dapat dibeli ataupun didapat secara cuma-cuma oleh pengunjung.

Dalam Summer Food Festival ini terhitung ada 20 booth kuliner yang bervariasi, termasuk di dalamnya terdapat 4 foodtruck. Mayoritas para food tenant yang hadir di Summer Food Festival ini berasal dari Bandung dengan segala keunikan dan kreativitas yang ditampilkannya. Ada pula beberapa tenant yang merupakan hotel dan restoran ternama di Bandung yang tak mau kalah untuk memperkenalkan hidangan terbaiknya namun dengan harga terjangkau, special untuk event ini.

_MG_6090

Sementara itu di pelataran sebelah utara, beberapa booth diisi oleh komunitas-komunitas kreatif Bandung yang beragam, dari mulai komunitas sejarah, fotografi, menggambar sampai komunitas literasi.

Bagi para wisatawan yang berkunjung ke Taman Balai Kota Bandung ini dapat juga berkunjung ke area wisata lain yang jaraknya tak terlalu jauh. Beberapa di antaranya kawasan factory outlet di daerah Jalan Dago dan Jalan Riau serta wisata heritage di Jalan Braga dan Jalan Asia Afrika.

Acara yang berlangsung hanya satu hari ini berlangsung sangat meriah sampai malam hari dan dipadati oleh warga Bandung maupun wisatawan luar yang sedang berada di Kota Kembang. Diharapkan dengan kehadiran berbagai komunitas kreatif dan para wirausaha kuliner Bandung di Summer Food Festival ini dapat memperkenalkan identitas Kota Bandung yang dikenal sebagai kota kreatif dan wisata terbaik di Indonesia.