Beranda Budaya Mengintip Isi Museum Kebudayaan Tionghoa di Bandung

Mengintip Isi Museum Kebudayaan Tionghoa di Bandung

Museum Kebudayaan Tionghoa dilengkapi Infografis dan Layar LCD

Tak banyak yang tahu bahwa Bandung memiliki sebuah museum tematik yang menyajikan informasi mengenai sejarah dan kebudayaan Tionghoa di Indonesia. Mulai dari sejarah kedatangan Laksamana Cheng Ho, istilah-istilah dalam kebudayaan Tiongkok kuno, hingga profil tokoh-tokoh ternama Tionghoa di Indonesia. Data yang ada di museum ini kemudian ditampilkan dengan apik melalui infografis, serta video dokumenter yang atraktif. Data-data tersebut pun tak pernah luput untuk diperbaharui setiap tahunnya, sehingga selalu dapat menampilkan informasi terkini mengenai perkembangan masyarakat Tionghoa di Indonesia.

Profil Tokoh-Tokoh Tionghoa Ternama di Museum Kebudayaan Tionghoa

Museum Kebudayaan Tionghoa ini didirikan dengan tujuan untuk mengenalkan dan mengintegrasikan kebudayaan Tionghoa sebagai bagian dari kemajemukan yang dimiliki oleh Indonesia sejak ratusan tahun lamanya. Walaupun tak begitu dikenal oleh warga maupun wisatawan, namun museum yang didirikan pada tahun 2012 ini sudah diketahui secara luas oleh masyarakat Tionghoa yang ada di Bandung. Saat malam pergantian Tahun Baru Imlek, perwakilan dari setiap marga Tionghoa di Kota Bandung pun akan diundang ke sini untuk bersilaturahim dan bersembahyang.

Tak hanya menyajikan berbagai informasi sejarah dan kebudayaan masyarakat Tionghoa, Museum Kebudayaan Tionghoa juga mengadakan beragam aktivitas yang dapat diikuti oleh masyarakat umum, seperti Taichi, Kaligrafi Mandarin, dan Xiang Qi/Catur Gajah. Program tersebut rutin diadakan pada setiap hari minggu pagi, sehingga pada hari tersebut, museum ini sangat ramai didatangi pengunjung. Khusus untuk Catur Gajah, pihak Yayasan Dana Sosial Priangan yang merupakan pengelola museum ini juga sering menyelenggarakan kejuaraan yang banyak diikuti oleh peserta dari berbagai daerah.

Catur Gajah yang Disediakan di Museum Kebudayaan Tionghoa

Bagi Anda yang tertarik untuk mengunjungi Museum Kebudayaan Tionghoa ini, Anda dapat langsung datang  ke Gedung Graha Surya Priangan Lt.2 yang berlokasi di Jl. Nana Rohana No.37 Bandung. Museum yang buka setiap hari mulai pukul 10 pagi hingga 4 sore ini tak mengenakan biaya sedikitpun untuk pengunjung.

Baca juga: Wisata Pecinan ala ‘Chinatown Bandung’

Salah Satu Pojok di Museum Kebudayaan Tionghoa