Beranda Acara Jalan-Jalan Menikmati Jajanan di Ruang Publik Kota Bandung Bersama Keuken

Jalan-Jalan Menikmati Jajanan di Ruang Publik Kota Bandung Bersama Keuken

Kota Bandung sejatinya memliki banyak sekali ruang publik yang jarang digunakan. Tak sedikit beberapa dari ruang publik tersebut bahkan kurang diketahui banyak orang. Oleh karena itu, untuk mengenalkan ruang publik Kota Bandung, sebuah one day food festival tahunan digelar sejak tahun 2011 lalu. Festival kuliner yang diberi nama Keuken ini memfasilitasi warga maupun wisatawan yang sedang berkunjung untuk jalan-jalan menikmati berbagai macam jajanan di ruang publik yang ada di Kota Bandung.

Arena Keuken

Tahun 2017, Keuken telah memasuki penyelenggaraannya yang ke-8. Masih dengan memegang teguh konsep pemanfaatan ruang publik di Bandung, Keuken tahun ini yang diselenggarakan pada minggu (6/8) memilih kawasan lapangan Arcamanik Driving Range sebagai venue festival mereka. Sedikit berbeda dengan venue tahun-tahun sebelumnya, tempat yang kali ini digunakan memiliki area yang sangat luas. Para pengunjung yang hadir bersama keluarga dan orang-orang terdekatnya pun kini lebih leluasa memilih spot untuk bersantai sambil menikmati berbagai macam kuliner dari 47 tennant yang hadir di festival yang mengusung judul “ingredient Garden” pada penyelenggaraannya tahun ini. Selain itu, terdapat pula beberapa atraksi permainan yang dapat dicoba oleh pengunjung sambil menunggu menu pesanannya.

Permainan menantang

Sesuai dengan arti dari nama Keuken yang berarti ‘dapur’ dalam Bahasa Indonesia, Keuken menghadirkan atraksi live cooking yang tentunya menggugah selera pengunjung serta menambah keseruan acara. Tak jarang sosok juru masak yang dihadirkan pun berasal dari kalangan artis ternama. Seperti pada Keuken tahun ini, ex-VJ MTV Nirina Zubir pun berkesempatan menunjukkan kebolehannya dalam hal memasak. Hidangan yang langsung ia sajikan berasal dari salah satu menu yang ada di usaha restaurant miliknya yang baru membuka cabangnya di Bandung. Restaurant yang diberi nama Holy Ribs itu pun hadir sebagai salah satu highlight tenant yang dapat dikunjungi di Keuken.

Nirina Zubir

Selain menghadirkan festival kuliner pada saat hari-H acara, Keuken juga memiliki rangkaian agenda acara lain yang sudah mulai berjalan semenjak beberapa hari sebelum acara utama berlangsung. Salah satunya adalah Latte Art Workshop yang diselenggarakan di 107 Garage Room. Sedangkan pada hari-H acara, pengunjung dapat menikmati hidangan sambil menonton di Open Air Cinema yang merupakan hasil kerja sama dengan Bandung Film Council ataupun belajar percakapan dalam Bahasa Prancis bersama teman-teman dari IFI (Institut Francais Indonesia) Bandung.

Menunggu pesanan