Beranda Berita Mengenal Jengkal Kota Bandung Melalui Bandung West Java Marathon 2017

Mengenal Jengkal Kota Bandung Melalui Bandung West Java Marathon 2017

Ada berbagai cara untuk berwisata dan mengenal daerah yang kita kunjungi. Anda dapat melakukannya dengan mencicipi beragam kuliner yang menjadi ciri khas daerah tersebut ataupun menonton atraksi pertunjukan seni dan budaya lokal, namun Anda juga dapat melakukannya dengan cara berlari. Yak berlari, seperti halnya yang dilakukan oleh ribuan pelari Bandung West Java Marathon 2017 pada minggu (30/7) lalu. Dengan adanya Bandung West Java Marathon 2017 ini, para partisipan diharapkan dapat mengenal jengkal Kota Bandung dengan cara unik, terutama tempat-tempat yang menjadi ikon kota ini.

Semenjak pukul 04.30 WIB, para pelari yang telah terdaftar sebagai peserta Bandung West Java Marathon 2017 tampak telah memadati jalan pelataran Gedung Sate yang menjadi titik start acara tersebut. Peserta pada gelaran pertamanya ini mencapai 6.500 orang, dengan komposisi peserta dari luar Bandung sebanyak 70%. Keseluruhan peserta kemudian dibagi menjadi 5 kategori lomba yaitu kategori Full Marathon 42 Km, Half Marathon 21 Km, 10 Km, 5 Km serta kategori anak-anak.

Bandung West Java Marathon

Rute yang dilalui para peserta Bandung West Java Marathon 2017 ini meliputi ruas jalan di mana terdapat ikon-ikon populer serta tempat situs bersejarah Kota Bandung dan Jawa Barat, seperti Jl. Asia Afrika, Jl. Braga, Jl. Pajajaran, Jl. Banceuy dan Jl. Ir. H Djuanda. Selama gelaran acara ini, ruas jalan tersebut beserta beberapa ruas jalan lainnya diberlakukan sistem buka tutup jalan untuk menjaga kenyamanan dan keselamatan para peserta lomba.

Acara marathon yang berakhir sekitar pukul 10.00 WIB tersebut kemudian dilanjutkan dengan pemberian hadiah bagi juara pada masing-masing kategori, serta pemberian medali dan souvenir bagi para peserta yang berhasil menyelesaikan larinya sampai garis finish. Bandung West Java Marathon 2017 ini untuk ke depannya diharapkan menjadi salah satu perwujudan konsep sport tourism yang berkelanjutan di Bandung dan Jawa Barat. Dengan berlari, selain dapat menjaga kebugaran diri sendiri, kita juga dapat mengenal berbagai tempat yang kita lewati dengan lebih dekat dibandingkan saat sedang menggunakan kendaraan.